|
Hal hal penting seputar dunia kuliah |
Bagi kamu calon mahasiswa baru, tentunya bertanya
tanya kan bagaimana sih suasana belajar di kampus? Bagaimana sih rasanya jauh
dari Orang tua? Gimana sih rasanya tinggal di kota orang? Bukan hanya harus
jauh dari keluarga, kamu pun akan mengalami kejutan budaya atau lebih dikenal
dengan culture shock yang kelihatannnya hampir semua mahasiswa baru pernah
mengalaminya. Karenanya kamu perlu untuk menyiapkan fisik dan mental dalam
menghadapi hari hari pertama di tempat yang baru. Berikut ini Blog Ica akan membagikan
beberapa hal hal penting yang perlu Anda
hindari di awal tahun kuliah serta hal hal yang harus kamu lakukan. Di
simak baik baik yaa.
- Jangan
sampai lewatkan hari untuk pendaftaran mata kuliah agar kamu bisa dapat kelas
sesuai yang diinginkan. Ini adalalah poin penting! Kehidupan kampus tidak sama
dengan kehidupan waktu di SMA. kamu harus bertanggung jawab atas semua jadwal
dan prioritas kamu. Melewatkan hari pendaftaran berarti kamu juga harus
mengambil semester tambahan lagi.
Beberapa perguruan tinggi ada yang menggunakan sistem pendaftaran mata kuliah
terlebih dahulu sebelum kuliah dimulai. Karenannya kamu harus lebih aktif lagi
dalam mencari informasi seputar perguruan tinggi yang diminati itu. Jika ada
kesusahan segera mengirimkan email ke kampus yang bersangkutan.
- Bergaul
dengan kakak tingkat. Jangan hanya bergaul
dengan teman yang setingkat, coba
cari kakak tingkat yang mengambil mata kuliah sama dengan kamu, tentunya dia
sudah punya banyak pengalaman. Nah, dari situlah kamu bisa belajar banyak
tentangbagaimana mengatur kehidupan kuliah
yang baik.
- Berpenampilan
yang baik, sopan dan bersih. Hindari berangkat kuliah dengan penampilan kocak
seperti orang baru saja turun dari tempat
tidur. Walaupun di universitas tidak ada aturan untuk berpenampilan,
namun penampilan yang berantakan akan membuat kamu kurang dihargai oleh
lingkungan sekitar.
- Jangan
ambil kelas pagi hari di tahun awal kuliah kecuali jika kamu memang sudah
terbiasa bangun pagi atau kamu nantinya akan terkantuk kantuk dan akhirnya tidak bisa menyerap materi yang
disampaikan oleh dosen.
- Berpartisipasi
dalam organisasi. Jangan sampai melewatkan kesempatan untuk bergabung dalam kegiatan organisasi
yang ada di kampus, sebab pengalaman berorganisasi inilah yang akan memperkaya
diri kamu. Namun ada hal yang perlu diingat! Anda tidak boleh terlalu aktif
memilih semua jenis organisasi, karena bisa saja kamu lupa bahkan tidak punya
waktu untuk mengurusu diri sendiri. Cobalah pilih 1 atau 2 organisasi yang
benar benar disukai.
- Jangan
habiskan waktu dengan bermain sosial media seperti bbm, facebook, twitter, path
dll. Sosmed atau sosial media ini ada untuk dijadikan hiburan, bukan untuk
dijadikan sebagai fokus utama. Pandai pandailah mengatur waktu kawan.
- Jangan
takut jika duduk di sebelah teman sekelas
kamu yang belum pernah kamu kenal. Cobalah untuk mengajaknya gobrol
ngobrol ringan agar suasana menjadi lebih santai. Menjadi anak kuliahan berarti
kamu juga harus bersikap proaktif.
- Gunakan
fasilitas yang menjadi hakmu sebagai mahasiswa.
- Untuk
buku test kuliah, jangan membayar harga penuh. Saat kamu menerima daftar buku
teks kuliah, jangan langsung membeli buku buku tersebut di toko buku. Namun,
terlebih dahulu carilah informasi di papan informasi agar lebih paham untuk
membeli buku buku bekas yang harganya jauh lebih murah yang dijual kakak kelas
kamu. Atau, kamu juga bisa meminjammnya di perpustakaan. Hal ini akan
membantumu menghemat pengeluaran.
- Simpanlah
karya karya akademikmu di google docs sebgai cadangan, agar file file ini aman.
Hindari menyimpannya di alat alat elektronik yang berisko.
- Jangan
terlalu terburu-buru menjalin hubungan asmara ataupun membuang-buang waktu
untuk mengkhawatirkan kekasih kamu di kota/negara lain. Berhati hatilah dengan hal hal yang bisa
menghambat kesuksesan kamu.
- Finally,
Jangan banyak menghabiskan waktu untuk kegiatan kegiatan sosial yang tidak
terlalu penting.
Oke sobat sekian dulu ya info tentang hal hal penting yang perlu Anda hindari di
awal tahun kuliah, jika kamu punya informasi lain mengenai topik di atas,
jangan segan segan untuk memberitahu kami yaa.. terimakasih